Pertamini Arduino
Pertamini
Library HT1621 Pertamini adalah sebuah library buatan mikroavr.com yang di desain khusus untuk fungsi fungsi yang ada di pertamini, seperti Tampilan harga, tampilan liter dan tampilan harga yang sedang berjalan. Sementara Pertamini adalah sebuah mesin pengisian BBM layaknya seperti Mesin pengisian SPBU yang di rancang khusus, sehingga memudahkan masyarakat dalam penjualan BBM.
Untuk mendesain controller pertamini atau mesin pertamini ini memiliki banyak aspek, mulai dari Hardware maupun Software ( firmware ). Kali ini kita akan berbicara seputar Seven segment dispaly LCD Pertamini.
Seven Segment LCD Pertamini
Karena kita fokus membahas Seven segment LCD pertamini, maka kita akan mencoba mulai dari segi tampilan Seven Segment ini, kemudian apa sih ke untungan menggunakan Seven Segment LCD ini. Nah kita mulai dari keuntungan nya.
Keuntungan
Keuntungan menggunakan LCD ini adalah proses percepatan dalam produksi massal digital Pertamini. Saya sadar benar bahwa jika kita menggunakan seven segment yang kita desain sendiri. Solder sendiri kemudian uji sendiri akan memakan waktu yang Banyak, tidak terlalu effesien. Contoh nya ada durasi waktu yang di perlukan dalam merakit seven segment ini.
Berbeda hal nya menggunakan LCD ini. Karena LCD ini sudah baku, Jadi, layaknya modul yang siap pakai. maka kita hanya fokus pada Controller nya saja. Ada hemat waktu dalam produksi massal controller pertamini. Jadi kita bisa fokus pada penyempurnaan controller ini sendiri. Seperti handle error. Handle gangguan Induksi. dan handle error dari segi Pemrograman nya.
Blaze LCD Pertamini
Untuk lebih jelas nya, seperti apakah Fisik dari Seven Segment LCD pertamini ini. Mungkin pembaca sudah sering melihat nya. Yuk lihat video di bawah ini.
LCD ini adalah salah satu jenis LCD seven segment yang familiar di gunakan bagi penjual controller pertamini. Saya baru saja menyelesaikan library Arduino untuk modul ini agar tampil sesuai dengan Pertamini yang ada pada umum nya.
LCD seven segment ini sangat hemat energy, pertama kali saya jumpa dengan modul ini. langsung kaget. karena hanya di drive oleh regulator LM7805. Satu Regulator ini saja sudah mampu menampilkan angka dengan terang. Ini menunjukkan LCD seven segment ini hemat daya. Hemar daya karena LM7805 lebih kurang hanya 1A saja beban Arus nya.
Bagian Bagian Seven Segment
- Baris Atas adalah baris Harga yang sedang berjalan atau baris harga yang sedang di Order
- Baris tengah atau baris kedua adalah baris Liter, baris liter yang di order, atau baris liter yang sedang berjalan
- baris ketiga adalah baris harga, harga BBM nya per liter. Pada seven segment jenis ini, maksimal harga per liter nya adalah 19.999.
- dan yang terakhir adalah icon, icon menandakan pengisian sedang berjalan. Icon ini ada di baris ke tiga juga
Library LCD Segment
Nah setelah pembahasan tentang LCD ini, bagaimana kah library nya? apakah benefit nya? yaps tentu saja keuntungan menggunakan library ini adalah mempercepat kita dalam penyelesaian program controller kita. Sebagai contoh nya misal nya, sebelum nya saya menampilkan data harga order, liter dan harga di modul seven segment biasa dengan penulisan seperti ini,
seg595.display(run_beli_rp, run_beli_ltr*100,HARGA);
Cukup di ganti program nya dengan program seperti ini
LCD.display(run_beli_rp, run_beli_ltr*100,HARGA, false);
Mudah bukan? tidak perlu coding dari awal lagi. Eh biar lebih jelas seperti apa kah library nya. yuk kita bahas, Berikut adalah program dasar dari library ini.
Untuk configurasi pin nya terhubung ke pin 7, 8 dan 9, pin Data terhubung ke pin 7, pin WR terhubung ke pin 8 dan Pin CS terhubung ke pin 9.
#include "HT1621_blaze.h"; HT1621 LCD(7, 8, 9); void setup() { LCD.init(); } void loop() { }
Untuk fungsi yang lain sebagai berikut,
void HT1621::display(uint32_t POS1, uint32_t POS2, uint32_t POS3, bool _status_run)
Contoh penggunaan nya
LCD.display(1000,10*100,9500, false);
Nah ketika program tersebut di jalan kan, maka di baris satu akan menampilkan 1.000, baris ke dua akan menampilkan 10.00, baris ke tigak akan menampilkan 9.500, sedangkan false adalah me non aktifkan icon dari pengisian SPBU di baris tiga. Selanjut nya program berikut.
LCD.display(1000,10*100,9500, true);
perbedaan dengan program di atas hanya dari false ke true. ketika kita ganti ke true maka icon pengisian di baris tiga akan aktif, menyala selama 500ms dan mati selama 500ms.
aktif tidak nya icon ini tidak akan menghalangi dalam pengambilan data flow sensor karena menggunakan fungsi millis
untuk kondisi true ini, di gunakan dalam proses pengisian.
void HT1621::off() void HT1621::on()
dua program di atas hanya mematikan semua tampilan, dan menghidupkan semua tampilan seven segment. Contoh pengguanan nya sebagai berikut
void loop(){ LCD.off(); delay(1000); LCD.on(); delay(1000); }
Program di atas ketika di jalan kan akan menghidupkan dan mematikan LCD selama satu detik.
GET library NOW
Nah karena library ini sifat nya spesifik dan di gunakan untuk produk usaha, maka library ini tidak di sebarkan secara luas, free dan open source. Jadi library ini premiun dan berbayar. Jika ingin memiliki nya, bisa tekan tombol dibawah ini
Semoga Library ini bisa mempercepat teman-teman dalam pembuatan controller pertamini nya, semoga Sukses